6 Aplikasi Untuk Lari Jogging Terbaik di Android Gratis 2024

Aplikasi Jogging Android – Tentu tidak sedikit orang yang memiliki hobi jogging, karena selain menyehatkan, olahraga yang satu ini pun sangat murah. Anda tidak perlu menggunakan berbagai peralatan mahal untuk bisa berjogging. Cukup menggunakan sepatu olahraga dan mulailah membuat badan menjadi lebih bugar.

Namun di era yang serba canggih seperti sekarang ini, Anda tentu bisa memanfaatkan teknologi yang ada guna membantu Anda dalam hal olahraga yang satu ini. Pasalnya, penggunaan gadget pintar saat ini sudah bukan barang mahal, karena hampir semua orang menggunakannya. Maka dari itu kami akan mencoba untuk memberikan sedikit informasi mengenai aplikasi Android untuk lari jogging yang mungkin bisa membantu dalam menjaga kebugaran dan juga kesehatan tubuh Anda.

Namun tentunya developer memberikan tujuan yang berbeda-beda meski memang ada beberapa fitur yang sama dalam aplikasi tersebut. Dan seperti yang kita ketahui, setiap aplikasi tentu ada kelebihan dan juga kekurangannya masing masing. Untuk lebih jelasnya langsung saja kita menuju pokok pembahasannya mengenai aplikasi Android jogging yang bisa dipasangkan pada gadget pintar Android Anda.

Daftar Aplikasi Jogging Terbaik di Android Gratis

1. Adidas Running App Run Tracker

[appbox googleplay com.runtastic.android]

Aplikasi yang satu ini tentu sudah bisa terlihat dari namanya yang membawa vendor ternama yang ada di dunia olahraga. Dengan metode pelatih Adidas yang yang dihadirkan pada aplikasi ini tentu membuat Anda bisa lebih termotivasi. Terlebih lagi fitur yang ditanamkan pun cukup banyak, hingga detak jantung pun dikalkulasikan pada aplikasi ini.

Maka dari itu, kami masukan juga dalam daftar aplikasi jogging Android terbaik saat ini, karena memang cukup bermanfaat dan terbilang lengkap. Terutama untuk Anda yang gemar berjogging dan ingin mengetahui seberapa jauh progress yang sudah dilakukan. Semua bisa direkam dan ada grafik perkembangannya, yang memang di hampir semua aplikasi yang kami berikan saat ini pun ada.

Dan tidak hanya itu saja, masih banyak yang diterapkan pada aplikasi ini untuk bisa membantu Anda dalam banyak aktifitas. Perlu Anda ketahui juga, aplikasi ini memiliki rating 4.5 bintang dari lebih dari 500 ribu komentar dan sudah didownload lebih dari jutaan pengguna. Maka tidak mengherankan jika kita masukan dalam daftar aplikasi jogging Android terbaik yang harus Anda miliki.

2. Runkeeper – Run & Mile Tracker

[appbox googleplay com.fitnesskeeper.runkeeper.pro]

Aplikasi ini pun tidak berbeda dengan aplikasi sebelumnya yang mampu memberikan arahan dan juga mengkalkulasikan jarak yang sudah Anda tempuh. Namun yang satu ini memang didesain untuk melatih Anda untuk bisa menempuh jarak hingga 5 kilometer yang setara dengan marathon. Yang tentunya secara bertahap dengan berbagai settingan yang bisa disesuaikan dengan kemampuan Anda.

Fitur GPS-nya pun bisa Anda gunakan untuk mencari rute baru dengan hitungan jaraknya, hal ini difungsikan agar Anda tidak merasa bosan dengan rute yang sama di tiap Anda jogging. Dengan berbagai kelebihan tersebut, maka kami masukan dalam rangkuman aplikasi untuk lari jogging Android terbaik.

3. Nike Run Club – Running Coach

[appbox googleplay com.nike.plusgps]

Satu lagi aplikasi dari vendor penyedia peralatan olahraga yang ingin membantu Anda dalam melatih dan menjaga kesehatan Anda. Maka dari itu sudah tidak perlu Anda ragukan lagi pelatihannya, karena memang menggunakan metode dari vendor penyuplai keperluan olahraga yang terkenal ini. Meski memang bisa juga di setting sesuai dengan kemampuan Anda, namun minimal Anda bisa terpacu oleh kompetisi yang Anda buat sendiri dalam sebuah target.

Aplikasi Nike Run akan membuat jadwal untuk Anda untuk bisa mencapai target yang Anda inginkan. Baik untuk meraih untuk kemampuan dalam marathon dan juga kemampuan yang lain. Aplikasi ini pun terbilang cukup banyak penggunanya, oleh karenanya kami hadirkan dalam daftar aplikasi lari jogging Android terbaik ini. Dan sampai saat ini aplikasi ini memiliki rating 4.4 bintang dari 4 ratus ribu lebih komentar di Google Play Store.

4. Noom: Health & Weight

[appbox googleplay com.wsl.noom]

Aplikasi yang satu ini memang tidak difokuskan untuk mereka yang gemar jogging saja, karena memang aplikasi ini diperuntukan bagi Anda yang menyukai olahraga dari jogging hingga yoga. Sehingga baik di luar atau didalam aplikasi ini masih bisa digunakan, seperti untuk berapa kalori yang sudah terbakar, dan penggunaan music player saat berolahraga serta yang lainnya.

Meski memang untuk outdoor atau olahraga luarnya pun ada seperti pedometer, GPS dan fitur lainnya yang tidak berbeda dengan aplikasi lain. Hanya saja aplikasi yang ini memang bisa digunakan untuk berbagai jenis olahraga. Dan juga aplikasi ini mendapatkan rating 4.3 bintang dari seratus ribu lebih komentar yang ada, maka sangat layak jika kami masukan dalam daftar aplikasi jogging Android terbaik.

5. Walk with Map My Walk

[appbox googleplay com.mapmywalk.android2]

Satu lagi aplikasi yang memang bisa membantu Anda dalam berolahraga, meski memang untuk fitur umumnya sama dengan beberapa aplikasi yang sudah kami sebutkan di atas. Hanya saja untuk aplikasi ini disediakan fitur untuk menganalisa dari latihan yang sudah Anda lakukan. 

Aplikasi ini juga bisa memberikan penghitungan kalori yang sudah Anda bakar serta nutrisi yang Anda butuhkan untuk bisa memiliki tubuh yang lebih sehat. Dan semua hasil yang Anda peroleh bisa Anda bagikan pada teman di sosial media seperti facebook, twitter dan dan lain-lain.

6. Strava: Track Running, Cycling & Swimming

[appbox googleplay com.strava]

Sedangkan aplikasi yang satu ini sepertinya lebih menitik beratkan pada olahraga bersepeda dan juga jogging. Yang pada dasarnya sama, menghitung berapa banyak kalori yang bisa Anda bakar dengan rata rata kecepatan yang Anda lakukan serta berapa jarak yang ditempuh. Dengan begitu Anda bisa terus mengembangkan apa yang menjadi target Anda untuk mencapai kesuksesan dalam kebugaran tubuh Anda.

Dan aplikasi ini pun bisa disetting sebagai pemicu dan motivator dalam mencapai target Anda. Pasalnya aplikasi ini ditanamkan fitur monitoring segala aktifitas olahraga Anda. Serta aplikasi ini pun tidak berbeda dengan aplikasi lainnya, dimana bisa membagikan segala sesuatu pencapaian anda di berbagai media sosial.

Baca Juga:

Dan itulah ulasan yang bisa nooblasto.com berikan, dan perlu Anda ingat aplikasi tersebut kami rangkumkan dari rating yang tertinggi. Maka dari itu, aplikasi tersebut tentu membutuhkan seleksi lebih lanjut yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Hanya saja kami merekomendasi dari sekian banyak aplikasi yang ada di Play Store dengan merangkumnya menjadi daftar aplikasi untuk lari jogging Android terbaik untuk membantu tubuh Anda menjadi lebih sehat.